Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Grobogan

IMG 20200202 100245 623 SmallGrobogan - Apel Pagi Penanaman Pohon dalam Rangka Gerakan Cintai Bumi dipimpin oleh Bupati Grobogan Sri Sumarni dan diikuti oleh Saka Kalpataru, Pramuka Peduli, Masyarakat, dan Penggiat Lingkungan. Acara dilaksanakan di Taman Lansia Purwodadi, Minggu pagi (02/02/2020).

Dalam kesempatan tersebut Bupati Grobogan berpesan akan pentingnya penanaman pohon dan meminta seluruh peserta apel untuk minimal menanam pohon sebanyak 25 pohon selama hidupnya.

"Pentingnya gerakan menanam pohon untuk kita lakukan, terlebih di daerah aliran sungai untuk mengurangi resiko bencana banjir", ucap Sri Sumarni.

"Pada kesempatan ini saya mengajak seluruh elemen agar giat menanam dan memelihara pohon. Minimal sebanyak 25 pohon seumur hidupnya,” imbuhnya kembali

Selepas apel dilaksanakan, Bupati Grobogan dengan sigap menyambut cangkul yang kemudian menutup lubang yang sudah ditanami pohon. Sosok Bupati tersebut tak segan untuk berkotor-kotor ria memegang cangkul, menutup lubang tersebut, dan menyiram tumbuhan tersebut.

ini

 

Deprecated: Directive 'allow_url_include' is deprecated in Unknown on line 0