Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Grobogan

CFD23 1Grobogan - Hari Bebas Kendaraan Bermotor atau dalam bahasa Inggris disebut sebagai Car Free Day bertujuan untuk mensosialisasikan kepada masyarakat untuk menurunkan ketergantungan masyarakat terhadap kendaraan bermotor. Kegiatan ini biasanya didorong oleh aktivis yang bergerak dalam bidang lingkungan dan transportasi.

Selain berguna untuk mengurangi polusi dan emisi gas rumah kaca, terdapat banyak kegiatan yang dilakukan selama jalannya Car Free Day. Senam Pagi misalnya. Acara rutin yang tidak pernah absen dipelaksanaan CFD.

Pagi hari ini, Senam Pagi Bersama Wartawan - FORKOPIMDA dalam rangka peringatan hari pers digelar didepan Gedung Wisuda Budaya. Tampak Ibu Bupati Grobogan berpartisipasi dalam acara tersebut.


SMK Negeri 2 Purwodadi melakukan perform musik di depan Lapas Purwodadi, menghibur para  pengunjung selama kegiatan Car Free Day. Para pengunjung juga dipersilahkan untuk menyumbangkan suara emasnya.

Pelayanan kesehatan oleh Rs. dr. Soedjati juga melayani pengecekan kesehatan secara gratis bagi para pengunjung Car Free Day.

CFD23 3

Antusiasme masyarakat dalam mengikuti kegiatan Car Free Day, banyaknya pedagang yang menggelar dagangannya selama kegaitan berlangsung tak lantas menyurutkan semangat petugas piket CFD Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Grobogan untuk menjaga ketertiban dan memberikan kenyamanan kepada para pengunjung CFD. Petugas Piket CFD melakukan himbauan melalui megaphone kepada para pedagang dan pengunjung untuk menjaga ketertiban dan menaruh sampah pada tempatnya.

CFD23 2


Deprecated: Directive 'allow_url_include' is deprecated in Unknown on line 0