Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Grobogan Lakukan Pengukuran Kualitas Udara di Kabupaten Grobogan
- Details
- Written by Admin DLH
Grobogan - Air, Api, Tanah dan Udara, dahulu keempat negara hidup dengan damai, namun semuanya berubah saat negara api menyerang. Mungkin hampir sebagian banyak orang hafal dengan kalimat tersebut, sebuah kalimat yang melekat dengan film kartun Avatar yang biasa tayang menjelang petang.
Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Grobogan melakukan pengukuran kualitas udara di beberapa titik di Kabupaten Grobogan, Kamis (24/09/2020). Ini bukan dikarenakan negara api mulai menyerang namun dalam rangka pelaksanaan kegiatan yang diselenggarakan rutin setiap tahunnya oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.
Patroli Sampah Menyasar Jalur Barat
- Details
- Written by Admin DLH
Grobogan - World CleanUp Day tahun 2020 dilaksanakan tanggal 19 September, namun Patroli Sampah tidak berakhir begitu saja.
Pada siang hari ini Kamis (24/09/2020) Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Grobogan melakukan Patroli Sampah menuju arah barat disepanjang jalur Godong, Harjowinangun dan Bulu Totok Mintreng.
Dengan mengerahkan 1 armada truk serta tak kurang 8 petugas kebersihan patroli sampah dengan sigap melakukan pembersihan di lokasi.
Dibawah arahan Kasi Penanganan Sampah Noer Rochman, ST. kegiatan berjalan dengan lancar.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Grobogan Lakukan Pengarahan di TPA Ngembak
- Details
- Written by Admin DLH
Grobogan - Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Grobogan lakukan pengarahan kepada Para pekerja di TPA Ngembak, Kamis (24/09/2020).
Pengarahan dilakukan tanpa pemberitahuan sebelumnya, seperti kegiatan inspeksi mendadak. Ini dilakukan untuk mengetahui kesiapan serta kinerja para pekerja dilapangan.
Pengarahan sudah dilakukan Kepala DLH Nugroho Agus Prastowo selama 2 hari, sebelumnya kegiatan serupa dilakukan di UPTD Wilayah Timur.
Dekatkan Masyarakat Dengan Fasilitas Kesehatan, Bupati Grobogan Resmikan Operasional Dua Rumah Sakit di Kabupaten Grobogan
- Details
- Written by Admin DLH
Grobogan - Dekatkan masyarakat dengan fasilitas kesehatan, Bupati Grobogan resmikan Operasional Dua Rumah Sakit di Kabupaten Grobogan.
Hari ini Rabu (23/09/2020) dilaksanakan Peresmian dua rumah sakit yaitu RSUD Ki Ageng Selo yang berlokasi di Kecamatan Wirosari serta RSUD Ki Ageng Getas Pendowo yang berada di Kecamatan Gubug.
Peresmian dilakukan oleh Bupati Grobogan Sri Sumarni dan dihadiri oleh Forkopimda, Kepala OPD serta Instansi-instansi terkait. Dalam sambutannya Bupati Grobogan menerangkan bahwa kehadiran dua rumah sakit tersebut untuk memudahkan warga masyarakat untuk mengakses dan mendapatkan pelayanan kesehatan.
"Kedua rumah sakit ini diminta untuk dapat memberikan layanan kesehatan yang layak di wilayah bagian barat dan timur Kabupaten Grobogan, sehingga masyarakat semakin sehat dan lebih mudah mengakses Rumah Sakit", Ujar Bupati Grobogan.