Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Grobogan

SUSILADinas Lingkungan Hidup Kabupaten Grobogan terus menerus berupaya melakukan pencegahan penyebaran virus corona di Kabupaten Grobogan.

Dengan menggunakan mobil dump, DLH Kabupaten Grobogan mensosialisasikan Pentingnya Pemilahan sampah berupa Masker, Tissue, dan Sarung Tangan dalam kondisi Pandemi Covid-19 (Virus Corona),

Pagi hari ini Senin (6/04/2020) dilakukan Sosialisasi Pemilahan Sampah berupa Masker, Tissue dan Sarung Tangan. Walaupun terlihat sederhana, namun pemilahan sampah tersebut sangat penting untuk dilakukan



Masker, Tissue dan Sarung Tangan, berguna untuk pencegahan awal penyebaran Virus Corona, Sampah tersebut apabila tidak dipisahkan dapat menjadi media persebaran baru

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Grobogan melalui UPTD Wilayah Tengah dan Timur melakukan sosialisasi agar warga memilah sampah bekas Masker, Tissue dan Sarung Tangan serta memasukkannya kedalam plastik transparan

Hal itu bertujuan agar memudahkan petugas dalam menangani sampah dengan perlakuan khusus sehingga persebaran virus dapat dihentikan


Deprecated: Directive 'allow_url_include' is deprecated in Unknown on line 0